Hello, world! This is a toast message.

Hai!

x

Kalau kamu butuh bantuan,
hubungi kami via WhatsApp ya!

phone

Lebih hemat dengan Free Ongkir hingga 100%

Sering Diremehkan, 5 Barang yang Sebaiknya Tidak di Buffet TV

Sering Diremehkan, 5 Barang yang Sebaiknya Tidak di Buffet TV

Ditulis oleh Mei Anggraini

23 Okt 2025

Buffet TV bukan hanya tempat meletakkan televisi, tapi juga bagian penting dari tampilan ruang keluarga. Di sinilah mata akan langsung tertuju saat seseorang masuk ke ruangan, karena posisinya yang strategis. Sayangnya, banyak orang menjadikannya sebagai “meja serbaguna” tempat menumpuk berbagai barang. Akibatnya, area TV yang seharusnya terlihat rapi dan stylish malah tampak berantakan. Supaya tampilan ruang keluarga tetap enak dilihat, ada beberapa barang yang sebaiknya tidak kamu letakkan di atas buffet TV.

1. Tumpukan Remote atau Barang Elektronik Kecil

Biasanya remote TV, AC, dan soundbar sering tercecer di atas buffet TV. Sekilas tampak sepele, tapi kalau jumlahnya banyak, area ini bisa terlihat semrawut. Belum lagi kabel charger, earphone, atau speaker mini yang ikut berserakan. Solusinya, gunakan kotak kecil atau laci buffet untuk menyimpannya. Dengan begitu, semua barang tetap mudah diambil tapi tidak mengganggu tampilan buffet TV yang seharusnya rapi dan minimalis.

2. Dekorasi Terlalu Banyak dan Besar

Punya banyak dekorasi memang menyenangkan, tapi kalau semuanya ditaruh di buffet TV, hasilnya justru berlebihan. Vas bunga tinggi, bingkai foto besar, patung, lilin, dan hiasan lainnya bisa membuat TV kehilangan fokus utamanya. Ruangan juga terasa sempit dan “penuh”. Pilih maksimal dua atau tiga dekorasi kecil yang selaras dengan warna furniture. Misalnya vas kecil, lilin aroma terapi, atau bingkai foto ukuran sedang. Kuncinya: less is more.

3. Makanan atau Minuman

Meletakkan camilan di buffet TV mungkin terasa praktis, apalagi saat nonton film. Tapi kebiasaan ini bisa jadi bumerang. Remah makanan atau tumpahan minuman bisa meninggalkan noda, bahkan merusak permukaan buffet, terutama jika berbahan partikel board atau kayu. Selain itu, sisa makanan bisa menarik semut atau serangga. Sebaiknya siapkan meja kecil atau coffee table khusus di depan sofa untuk menyimpan makanan dan minuman saat bersantai.

4. Peralatan Makeup atau Barang Pribadi

Beberapa orang menjadikan buffet TV sebagai tempat serbaguna, termasuk untuk menaruh parfum, skincare, atau makeup. Padahal ini bukan tempat yang ideal. Barang-barang tersebut bisa membuat tampilan buffet tidak konsisten dengan fungsi ruang keluarga. Selain itu, suhu panas dari perangkat elektronik di sekitar TV juga bisa memengaruhi kualitas produk kosmetik. Lebih baik simpan di meja rias atau lemari kecil di kamar, bukan di ruang tamu.

5. Kabel yang Dibiarkan Berantakan

Salah satu hal paling mengganggu di area TV adalah kabel yang menjuntai ke mana-mana. Selain mengurangi estetika, kabel berantakan juga berpotensi menyebabkan risiko tersandung atau korsleting. Kamu bisa gunakan cable organizer atau pipa penutup kabel untuk menyamarkannya. Kalau memungkinkan, pilih buffet TV dengan desain yang sudah memiliki lubang kabel di bagian belakang, sehingga semua kabel bisa tersimpan rapi dan tersembunyi.

 

Buffet TV sebenarnya bisa jadi titik fokus yang menambah nilai estetika ruang keluarga, asalkan ditata dengan benar. Hindari meletakkan terlalu banyak barang atau benda yang tidak sesuai fungsi ruangan. Cukup tampilkan beberapa dekorasi kecil dan pastikan area sekitarnya tetap bersih.

Jadi, mulai sekarang, coba tengok lagi buffet TV di rumahmu. Apakah masih ada tumpukan remote, makanan, atau dekorasi berlebih di atasnya? Kalau iya, mungkin ini saatnya “decluttering” kecil-kecilan. Dengan tampilan yang rapi dan teratur, ruang keluarga akan terasa lebih lega, nyaman, dan pastinya sedap dipandang.

 

Fun fact

Sering Diremehkan, 5 Barang yang Sebaiknya Tidak di Buffet TV

Ditulis oleh Mei Anggraini

Terakhir diubah pada 23 Okt 2025

Buffet TV bukan hanya tempat meletakkan televisi, tapi juga bagian penting dari tampilan ruang keluarga. Di sinilah mata akan langsung tertuju saat seseorang masuk ke ruangan, karena posisinya yang strategis. Sayangnya, banyak orang menjadikannya sebagai “meja serbaguna” tempat menumpuk berbagai barang. Akibatnya, area TV yang seharusnya terlihat rapi dan stylish malah tampak berantakan. Supaya tampilan ruang keluarga tetap enak dilihat, ada beberapa barang yang sebaiknya tidak kamu letakkan di atas buffet TV.

1. Tumpukan Remote atau Barang Elektronik Kecil

Biasanya remote TV, AC, dan soundbar sering tercecer di atas buffet TV. Sekilas tampak sepele, tapi kalau jumlahnya banyak, area ini bisa terlihat semrawut. Belum lagi kabel charger, earphone, atau speaker mini yang ikut berserakan. Solusinya, gunakan kotak kecil atau laci buffet untuk menyimpannya. Dengan begitu, semua barang tetap mudah diambil tapi tidak mengganggu tampilan buffet TV yang seharusnya rapi dan minimalis.

2. Dekorasi Terlalu Banyak dan Besar

Punya banyak dekorasi memang menyenangkan, tapi kalau semuanya ditaruh di buffet TV, hasilnya justru berlebihan. Vas bunga tinggi, bingkai foto besar, patung, lilin, dan hiasan lainnya bisa membuat TV kehilangan fokus utamanya. Ruangan juga terasa sempit dan “penuh”. Pilih maksimal dua atau tiga dekorasi kecil yang selaras dengan warna furniture. Misalnya vas kecil, lilin aroma terapi, atau bingkai foto ukuran sedang. Kuncinya: less is more.

3. Makanan atau Minuman

Meletakkan camilan di buffet TV mungkin terasa praktis, apalagi saat nonton film. Tapi kebiasaan ini bisa jadi bumerang. Remah makanan atau tumpahan minuman bisa meninggalkan noda, bahkan merusak permukaan buffet, terutama jika berbahan partikel board atau kayu. Selain itu, sisa makanan bisa menarik semut atau serangga. Sebaiknya siapkan meja kecil atau coffee table khusus di depan sofa untuk menyimpan makanan dan minuman saat bersantai.

4. Peralatan Makeup atau Barang Pribadi

Beberapa orang menjadikan buffet TV sebagai tempat serbaguna, termasuk untuk menaruh parfum, skincare, atau makeup. Padahal ini bukan tempat yang ideal. Barang-barang tersebut bisa membuat tampilan buffet tidak konsisten dengan fungsi ruang keluarga. Selain itu, suhu panas dari perangkat elektronik di sekitar TV juga bisa memengaruhi kualitas produk kosmetik. Lebih baik simpan di meja rias atau lemari kecil di kamar, bukan di ruang tamu.

5. Kabel yang Dibiarkan Berantakan

Salah satu hal paling mengganggu di area TV adalah kabel yang menjuntai ke mana-mana. Selain mengurangi estetika, kabel berantakan juga berpotensi menyebabkan risiko tersandung atau korsleting. Kamu bisa gunakan cable organizer atau pipa penutup kabel untuk menyamarkannya. Kalau memungkinkan, pilih buffet TV dengan desain yang sudah memiliki lubang kabel di bagian belakang, sehingga semua kabel bisa tersimpan rapi dan tersembunyi.

 

Buffet TV sebenarnya bisa jadi titik fokus yang menambah nilai estetika ruang keluarga, asalkan ditata dengan benar. Hindari meletakkan terlalu banyak barang atau benda yang tidak sesuai fungsi ruangan. Cukup tampilkan beberapa dekorasi kecil dan pastikan area sekitarnya tetap bersih.

Jadi, mulai sekarang, coba tengok lagi buffet TV di rumahmu. Apakah masih ada tumpukan remote, makanan, atau dekorasi berlebih di atasnya? Kalau iya, mungkin ini saatnya “decluttering” kecil-kecilan. Dengan tampilan yang rapi dan teratur, ruang keluarga akan terasa lebih lega, nyaman, dan pastinya sedap dipandang.